Advertisement
Manado

W/KI GMIM Kharisma Buha Maknai Hari Doa Sedunia Tahun 2023

MANADO-Wanita Kaum Ibu (W/KI) Jemaat GMIM Kharisma Buha menggelar ibadah Hari Doa Sedunia, Kamis (16/03/2023).
Ibadah HDS 2023 yang mengangkat tema ‘Aku Telah Mendengar Tentang Imanmu’, diikuti oleh 122 anggota W/KI GMIM Kharisma Buha. Ibadah HDS 2023 dipimpin oleh Pdt Lisha Limpeleh SSi Theol.
Sementara itu, Ketua Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ) GMIM Kharisma Buha Pdt Teddy Tiwang-Mandagi MTh mengatakan, HDS 2023 dipersiapkan oleh Komite HDS di Taiwan.
Salah satu prinsip HDS menyatakan bahwa ‘Doa berakar melalui mendengarkan Tuhan dan satu sama lain.’
Melalui HDS, kita mendengarkan Sabda Tuhan dan suara para perempuan yang berbagi harapan dan ketakutan, suka dan duka, kesempatan dan kebutuhan mereka.
Tema ibadah ‘Aku Telah Mendengar Tentang Imanmu’, yang berdasarkan surat kepada jemaat di Efesus, adalah sebuah ajakan untuk mendengarkan secara aktif, yang menjadi dasar doa-doa kita.
Mengikuti contoh surat (1:15-19), dimana memuji gereja karena iman mereka kepada Yesus dan kasih kepada semua orang kudus.
Ibadah HDS 2023 tersebut juga dihadiri Pdt G Robot MTh, Pelsus, Komisi, UPK, dan Anggota W/KI dari Kolom 1-25.(redaksi)

Bagaimana Pendapatmu?

Back to top button