Advertisement
MinutSulut

Dukung Program PMI, ASN Pemkab Minut Antusias kut Donor Darah di Pendopo

MINUT,Radarmanadoonline.com_ Bentuk kepedulian dan dukungan terhadap program Palang Merah Indonesia (PMI) Minahasa Utara dalam memenuhi kebutuhan dan ketersediaan stok darah bagi masyarakat.

Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara bersama Palang Merah Indonesia (PMI) menggelar aksi donor darah di Pendopo Kantor Bupati Minut, Selasa (18/02/25).

Terpantau, para Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Minut antusias ikut berdonor dengan secara bergantian melakukan pendaftaran dan pemeriksaan kesehatan sebelum darahnya diambil.

Sekretaris PMI Minut Melky Wewengkang, mengatakan, kegiatan donor darah dilakukan guna memenuhi kebutuhan darah setiap rumah sakit di Minahasa Utara terjadi peningkatan. Dimana selang satu bulan kebutuhan darah berkisar 500 sampai 600 kantong darah dari berbagai golongan darah yang dibutuhkan.

“Dengan total 62 kantong darah terkumpul, kami berterima kasih kepada semua yang terlibat mulai ASN, Tenaga Harian Lepas (THL), dan Pejabat yang telah berkontribusi. Terima kasih atas dukungan penuh Bupati dan Wakil Bupati yang selalu menginstruksikan jajarannya aktif mendukung program PMI dalam ketersediaan darah,” ungkapnya.(Immor)

 

 

Bagaimana Pendapatmu?

Back to top button