Advertisement
Manado

Jadi Teladan Anak Muda Manado

MANADO-Pemilihan Nyong-Nona  Manado (PNNM) 2023 berlangsung sukses dan menuai pujian berbagai pihak. Pra karantina yang didalamya ada talent show, berbagai pembekalan, hingga grand final PNNM 2023 direspons positif berbagai elemen masyarakat Kota Manado.Harian Radar Manado dan radarmanadoonline.com dipercayakan lagi sebagai media partner PNNM 2023. Kontes terbesar dan bergengsi di Kota Tinutuan yang digelar terkait HUT ke-400 Kota Manado kerjasama Pemkot Manado, Dinas Pariwisata (Dispar) Manado,  TP-PKK Manado, dan Ikatan Nyong-Nona Manado. Grand final PNNM 2023 yang digelar di Grand Kawanua International Convention Centre (GKICC) dihadiri Nona Manado 2022/Miss Indonesia 2022 sekaligus finalis pemilihan Miss World 2022/2023 Audrey Vanessa Susilo. Ketua Ikatan Nyong-Nona Manado (INNM) Melissa Alwien Juliana Suoth, SH, MH, merasa bangga kontes bergengsi dan terbesar di Kota Tinutuan yang digelar terkait HUT ke-400 Kota Manado berlangsung dengan baik. “Puji Tuhan, pemilihan Nyong-Nona Manado 2023 telah selesai digelar. Terima kasih kepada Wali Kota Manado bapak Andrei Anggouw, Ketua TP-PKK Manado ibu Irene G Anggouw-Pinontoan, Wakil Wali Kota Manado bapak Richard Sualang, dan Sekretaris TP-PKK Manado ibu Merry Sualang-Mawardi, panitia, tim juri, event organizer, sponsor, dan semua yang sudah berpartisipasi dalam acara (PNNM 2023  red) ini, sehingga boleh berjalan dengan baik,” kata Melissa kepada radarmanadoonline.com, Senin (17/7). Wakil II Nona Manado 2006 ini berharap para penyandang gelar Nyong-Nona Manado 2023 bisa melaksanakan tugas dengan baik. “Harapan saya, pemegang gelar Nyong-Nona Manado 2023 bisa menjalankan tugas membantu pemerintah menjadi duta pariwisata Kota Manado selama satu tahun dengan baik, dan bisa menjadi contoh serta teladan bagi anak-anak muda di Kota Manado,” ujar Melissa yang juga dosen dan pengacara.(axm)

Bagaimana Pendapatmu?

Back to top button